-->
Analisapos

Terkini,Terpercaya Dan Independen

  • Jelajahi

    Copyright © Analisapos
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan paling atas manual


     

    Peduli Kemanusiaan OSIS SMAN1 Karya Penggawa Galang Dana Korban Kebakaran

    Editor
    Thursday 27 April 2023, April 27, 2023 WIB Last Updated 2023-04-27T15:06:33Z


    AnalisaPos.com, Lampung - Peduli kemanusiaan OSIS SMAN I Karya Penggawa, Pesisir Barat Lampung, galang donasi untuk korban musibah kebakaran di Pekon Penggawa V Ulu yang terjadi beberapa waktu yang lalu.


    Ditengah terik matahari yang menyengat para pelajar itu terus mengajak para warga agar menyisihkan sebagian rejekinya.


    Sambil menenteng kardus bertuliskan donasi kebakaran, mereka berdiri ditengah Jalan Lintas Barat ruas Krui-Bengkulu.


    Mereka berharap agar para darmawan bersedia berbagi rejeki untuk meringankan beban korban kebakaran yang terjadi pada Minggu (23/4/2023) yang lalu.


    Ketua OSIS SMAN1 Karya Penggawa, Mustika Eka Meilinda mengatakan, aksi solidaritas penggalangan dana tersebut sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap kemanusiaan.


    " Penggalangan dana untuk korban kebakaran ini kami lakukan atas dasar kemanusiaan," ungkapnya, Kamis (27/4/2023).


    Sebab kata dia, hal terpenting yang pernah dipelajari adalah agar selalu peduli dan tolong menolong terhadap sesama manusia.


    "  Karena mereka adalah kita dan kita adalah mereka, maka sudah seharusnya kita peduli dan membantu saudara yang terkena musibah," ucapnya.


    Ada sekitar 15 pengurus OSIS SMAN1 Karya Penggawa yang ikut dalam penggalangan dana tersebut.


    Mereka disebar di tiga lokasi, diantaranya di simpang SMAN1 Karya Penggawa, di Simpang Laay dan di Simpang Kerbang.


    Mustika mengajak agar para darmawan menyisihkan sebagian rejekinya untuk membantu korban kebakaran.


    " Bagi yang ingin menyalurkan bantuan kepada korban bisa disalurkan melalui kami OSIS SMAN1 Karya Penggawa atau Peratin setempat," jelasnya.


    Untuk hari kata dia, pihaknya berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 650 ribu, dana tersebut akan dikumpulkan untuk disalurkan ke korban kebakaran.


    Selain OSIS SMAN I Karya Penggawa aksi solidaritas penggalangan dana untuk korban kebakaran juga dilakukan oleh berbagai pihak, diantaranya Karang Taruna Pesisir Barat.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Hukum & Kriminal

    +